Bahan :
- 2 liter air
- 1 sdm minyak sayur
- 1 sdt garam
- 1 bungkus (250 gr) spaghetti
Saus :
- 1 kaleng ikan sarden (155 gr), haluskan
- 1 buah bawang bombay, cincang halus
- ½ sdt garam
- ½ sdt gula pasir
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdm saus tomat
- air secukupnya
Cara Membuat :
- Didihkan air, garam, dan minyak. Masukkan spaghetti, rebus hingga lunak. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
- Untuk saus, panaskan minyak dan tumis bawang bombay hingga harum.
- Tambahkan ikan sarden kalengan (yang sudah dihaluskan) dan sisa bumbu yang lain lalu masak hingga mendidih (tambahkan sedikit air bila perlu)
- Taruh spaghetti di piring saji, tuang saus diatasnya dan beri keju parut. Sajikan.