Sarden Tumis Jamur Merang

Bahan :
- 1 kaleng sarden (155 gram) *saya pakai sarden saus kecap
- ½ bawang bombay ukuran sedang, iris ripis
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 1 siung bawang merah, iris tipis
- 1 buah cabe merah, iris serong tipis
- 2 sendok makan jagung pipil
- 10 buah jamur merang, belah dua
- air secukupnya

Bumbu :
- ¼ sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt gula pasir
- penyedap rasa secukupnya (jika suka)
- air secukupnya

Cara Membuat :
- Tumis bawang merah, bawang putih, bawang bombay dan cabe merah hingga layu.
- Tambahkan jagung pipil dan irisan jamur merang, aduk rata dan beri sedikit air.
- Masukkan sarden, aduk rata.
- Tambahkan sisa bumbu yang lain dan masak hingga mendidih (jangan sering diaduk agar ikan tidak hancur)
- Angkat dan sajikan selagi hangat.