Ikan Tongkol Kuah Sereh

Bahan :
- 250 gram ikan tongkol, potong sesuai selera 
- 1 sdt garam 
- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya 

 Bumbu halus : 
- 3 siung bawang putih 
- 4 butir bawang merah 
- 3 cm kunyit 
- 4 buah kemiri 

Bahan lain : 
- 1 sdm gula pasir 
- 1 sdt garam 
- 2 cm lengkuas, memarkan 
- 2 lembar daun jeruk purut 
- 1 lembar daun salam 
- 2 batang sereh, memarkan 
- 1 buah kentang, potong 8 bagian 
- air secukupnya 

Cara membuat : 
- Ikan dibersihkan dan lumuri dengan garam dan jeruk nipis. Sisihkan. 
 - Tumis bumbu halus hingga harum bersama lengkuas, daun salam, daun jeruk, dan batang sereh. 
- Tambahkan air dan kentang, biarkan mendidih. 
- Masukan ikan, tambahkan sisa bumbu yang lain dan masak hingga ikan matang. 
- Angkat dan sajikan.